Tuesday, August 7, 2012

Merah-Putih Berasku


Trend beras merah kembali menyeruak. Meski rasanya kurang pulen dan harum dibanding beras putih namun karena kandungan yang baik untuk tubuh, beras merah semakin banyak dilirik konsumen.

Saat membeli beras merah, usahakan pilih beras organik. Memang harganya sedikit lebih mahal, namun karena cara tanam dan areal tanam terjaga, diharapkan memiliki tingkat keamanan bagi kesehatan lebih baik, seperti tidak adanya residu pestisida, zat-zat kimiawi berbahaya, ataupun kandungan logam berbahaya pada beras tersebut.

Kandungan Beras merah
Tiap butir beras merah ternyata mengandung serat  alami dan vitamin B (B6, B1, dan B12) dan E yang lebih tinggi dari beras putih.

Kandungan serat alami pada beras merah sangat membantu proses pencernaan. Serat ini mampu mengikat lemak dan zat berbahaya lain dalam usus dan membuangnya keluar tubuh. Konsumsi serat juga menurunkan resiko diabetes, obesitas, dan sembelit.

Kandungan vitamin B dan E pada beras merah membantu metabolisme tubuh, mencegah penyakit beri-beri, dan mampu meningkatkan daya tahan tubuh. 
Sebuah penelitian di Philadelphia menunjukkan bahwa zat angiotensin II yang terdapat pada beras merah dan beras setengah tumbuk mampu menurunkan kejadian artherosklerosis (pengerasan pembuluh darah) dan menurunkan tekanan darah tinggi.

Selain itu beras merah juga memiliki mineral dan antioksidan yang baik bagi tubuh. Beras merah mengandung asam fenolat, antocyanin,selenium, magnesium, dan fosfor yang mencegah penuaan dini dan kanker, menurunkan tingkat keakutan asma dan frekuensi migrain.

Pengolahan Beras Merah
Bagi mereka yang baru pertama mengkonsumsi beras merah biasanya tidak terlalu suka dengan rasa atau bau beras merah. Untuk rasa, bisa disiasati dengan mencampur beras merah dengan beras putih secara bertahap sampai mampu bertahan di beras merah. Untuk mengurangi bau pada beras merah, boleh ditambah selembar daun pandan saat pengolahan beras merah.

Karena perbedaan komposisi beras merah dan putih, biasanya beras merah lebih banyak membutuhkan air saat dimasak. Berikan air 1.5-2 kali beras putih supaya beras merah masak sempurna. Untuk menjaga kandungan gizi beras merah tetap prima, sebisa mungkin mengukus atau memasak menggunakan dandang.

Nasi merah siap disantap! Tetap kenyang, bergizi, dan sehat pastinya. Mari makan…

No comments:

Post a Comment